Peringati Hari Pahlawan, Disarpus Gelar Lomba Mural dan Pidato Kepahlawanan Bahasa Jawa
SUKOHARJO – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 2022, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Disarpus) Kabupaten Sukoharjo menggelar Lomba Mural dan Lomba Pidato Kepahlawanan Bahasa Jawa di Alun-Alun Satya Negara, Minggu (20/11/2022). Acara tersebut dibuka oleh Bupati, Etik Suryani dan dihadiri oleh Sekda Widodo dan sejumlah pejabat Pemkab Sukoharjo.
Bupati menyampaikan, kemerdekaan yang dirasakan saat ini tidaklah datang begitu saja, namun memerlukan perjuangan dan pengorbanan yang luar biasa dari pendahulu negeri seperti yang ditunjukkan pada pertempuran 10 November 1945 di Surabaya yang kemudian dikenal dengan Hari Pahlawan.
“Hari Pahlawan kiranya tidak hanya sekedar diingat dan diperingati secara seremonial saja pada setiap tanggal 10 November, namun lebih dari itu bagaimana kita dapat mengambil makna yang terkandung di dalamnya,” ujar Bupati.
Menurutnya, perjuangan dan pengorbanan para pahlawan diharapkan dapat menginspirasi dan memotivasi kita semua untuk meneruskan pembangunan dan mengisi kemerdekaan. Setiap orang dapat berperan sesuai kemampuan, keahlian, dan keterampilan masing-masing untuk memberikan kontribusi bagi bangsa sebagai wujud pahlawan masa kini.
Untuk itu, Bupati mengapresiasi atas penyelenggaraan kegiatan Lomba Mural Kepahlawanan, dan Lomba Pidato Kepahlawanan Bahasa Jawa yang dilaksanakan tersebut.
“Saya berharap dengan kegiatan ini, dapat menanamkan rasa nasionalisme dan patriotisme kepada generasi muda agar mampu meneruskan cita-cita perjuangan para pahlawan bangsa. Dan melalui kegiatan ini, semoga dapat memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus berkarya mengisi kemerdekaan melalui bidang seni dan budaya,” ujarnya.
Disisi lain, dalam acara tersebut juga ditampilkan pertunjukkan Kenari Perpus Performance Art. Kenari Perpus Perfomance Art adalah salah satu program layanan perpustakaan berbasis inklusi sosial berupa kelas tari yang melibatkan pelajar SD/MI dalam bidang seni tari.
Kegiatan Kenari Perpus Perfomance Art merupakan salah satu upaya dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Sukoharjo dalam rangka ikut berperan serta melestarikan seni tari di kalangan anak-anak di Kabupaten Sukoharjo. Kegiatan ini melibatkan 25 penari dari program Kenari Perpus (Kelas Tari Perpustakaan) yang berasal dari 5 sekolah dasar. (*)
Sumber Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan