PENGUMUMAN

SUKOHARJO– Bupati Sukoharjo Bersama DPD RI Jateng menghadiri penyerahan bantuan Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) Peduli Covid-19 yang ditujukan untuk Ponpes Al-Muayyad Windan, Makamhaji, Kartasura dan Ponpes Al-Hikmah Sraten, Gatak. Rabu (7/4/2021)

Sebagai bentuk solidaritas dan kepedulian Bank Indonesia (BI) terhadap masyarakat terdampak Covid-19 dan dukungan dalam penanganan pandemi Covid-19, BI melaksanakan “Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) Peduli Covid-19.”
Penerima PSBI berupa perlengkapan pencegahan Covid-19 yaitu masker, hand sanitizer, disinfektan, sprayer dan paket longistik sembako berupa beras, tepung terigu, minyak goreng, gula, telur ayam, dan kornet serta paket kesehatan yang mencakup masker dan vitamin C diberikan kepada Ponpes Al-Muayyad Windan, Makamhaji, Kartasura dan Ponpes Al-Hikmah Sraten, Gatak.

Bupati Sukoharjo mengapresiasi dan berterima kasih kepada Bank Indonesia yang telah peduli terhadap masyarakat yang terdampak Covid-19 khusus nya di Kabupaten Sukoharjo.

“Saya mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas bantuan sosial dari Bank Indonesia, Semoga bisa bermanfaat dan dipergunakan dengan baik bagi penerima,” Ujar Bupati.

“Semoga pandemi Covid-19 ini segera berakhir dan jangan lupa tetap menjaga jarak serta prokes ditegakkan,” Tambahnya.

Menurut Kepala Bank Indonesia Cabang Surakarta, Nugroho Joko Prastowo ” Bantuan ini merupakan komitmen dan wujud kepedulian Bank Indonesia dari tingkat pusat hingga daerah terhadap kondisi masyarakat luas yang terdampak bencana pandemi Covid-19. Sebagaimana diketahui bersama, wabah Covid-19 sangat berpengaruh terhadap penurunan hampir semua sektor perekonomian maupun kesejahteraan sosial masyarakat.”(fj)

 

Sumber : Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan