PENGUMUMAN

Sukoharjo (06/10/20) Selain melaksnakan Upacara HUT TNI ke-75 Secara virtual dan doa bersama, dalam rangka memperingati HUT TNI KE-75 Kodim 0726/Sukoharjo Dandim 0726/Sukoharjo Letkol Inf Agus Adhy Darmawan, S.I.P, M.I.Pol juga melaksanakan kegiatan anjangsana dan pembagian paket Bantuan Sosial (Bansos) kepada Warakawuri dan Purnawirawan TNI.
Dandim 0726/Sukoharjo dalam kegiatan tersebut menyambangi  Warakawuri serta Purnawirawan TNI di Griya Mertan Indah RT.4 RW.11 Ds. Mertan Kec. Bendosari, Sukoharjo, Senin (05/10) pada pukul 12.50 s.d 13.10 Wib.

Dandim didampingi Mayor Inf. Mohamad Isnaini (Kasdim 0726/Skh), Kapten Arh Budi Sarwoko (Danramil 12/Bendosari) serta Serma Suyatno (Babinsa Mertan), berkesempatan mengunjungi Ibu Kasiyem (Warakawuri) serta Bpk Suprapto (Purnawirawan TNI).

“Anjangsana ini merupakan wujud perhatian kami kepada para Keluarga Besar TNI (KBT) di wilayah Kabupaten Sukoharjo, selain anjangsana pemberian paket bantuan sosial ini tidak dilihat berapa besarnya namun lebih kepada bentuk ikatan tali asih dan ikatan emosional kami kepada seluruh KBT sebagai keluarga besar di HUT TNI ini, kami tidak akan pernah lupa jasa para pendahulu kami,” tukas Dandim 0726/Sukoharjo.

Ibu Kasiyem (Warakawuri) serta Bpk Suprapto (Purnawirawan TNI) warga Griya Mertan Indah RT.4 RW.11 Ds. Mertan Kec. Bendosari tidak bisa menyembunyikan rasa harunya menerima anjangsana rombongan dari Kodim 0726/Sukoharjo yang dipimpin langsung oleh Dandim langsung ini.

” Saya merasa senang, terharu dan bangga kepada bapak-bapak TNI dari Kodim 0726/Sukoharjo telah mengunjungi kami yang sudah sepuh ini, dan terima kasih atas bantuan yang baru saja diberikan oleh Pak Dandim, dengan adanya silaturahmi ini, kami merasa masih dianggap satu keluarga tanpa jarak dengan para bapak-bapak TNI yang masih aktif di Kodim 0726/Sukoharjo, semoga di hari ulang tahun TNI ini, semakin dicintai oleh masyarakat, ” tukas Ibu Kasiyem.

Kegiatan Baksos pembagian Bantuan Sosial kepada para Warakawuri dan Purnawirawan TNI ini juga diikuti dan digelar oleh Koramil jajaran Kdoim 0726/Sukoharjo yang tersebar di 12 wilayah Kabupaten Sukoharjo.