PENGUMUMAN

TASYAKURAN KEPALA DESA TERPILIH DESA MENURAN KECAMATAN BAKI BERJALAN KONDUSIF

Sukoharjo (14/01/19) Babinsa Koramil 08 Baki wilayah desa Menuran Serma Jaka Purwanta mewakili Danramil 08 Baki melaksnakan Komunikasi Sosial menghadiri undangan Tasyakuran Bapak Nurwanto Kepala Desa terpilih periode 2018-2024, pada hari Jumat (11/01).

Kegiatan digelar di rumah Kepala Ds Menuran di dukuh Jetis RT 01/07 desa Menuran, Kecamatan Baki, Sukoharjo pukul 20.00 wib dengan hiburan organ tunggal campursari “Della Permata” dihadiri sekitar kurang lebih 800 orang.

Hadir dalam acara ini Camat baki Roni Wicaksono, S. STP., M.M, Kapolsek Baki yang diwakili Iptu Gatot, S.H., M.H, Danramil baki yang diwakili Serma Jaka Purwanta, Sekcam baki Agus Eka Raharja, S.E., M.M, Kasi pemerintah kecamatan Hery, S.STP., M.M, Kepala KUA Kecamatan baki Agus Hery Cancoko, S.Ag., M.Ag, Anggota dewan Kabupaten sukoharjo Wawan Pribadi, S.Sos, Kepala desa menuran Nurwanto, Ketua BPD Menuran, Perangkat desa Menuran, Tokoh masyarakat, LKM, PKK, RT/RW, Warga PSHT desa Menuran, Kepala desa se Baki serta para tim pemenangan dan relawan Kades terpilih.