PENGUMUMAN

Strategi Terbaik Disiapkan, Sukoharjo Matangkan Rekrutmen CPNS Tahun 2024

Sukoharjo – Pemerintah Kabupaten Sukoharjo, melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), menggelar Rapat Persiapan Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk Tahun Anggaran 2024. Acara ini berlangsung di Auditorium Gedung Menara Wijaya Sukoharjo pada Senin, (19/08/2024).

Rapat tersebut bertujuan untuk mematangkan berbagai aspek teknis dan administratif terkait proses rekrutmen CPNS yang akan datang. BKPSDM Kabupaten Sukoharjo menekankan pentingnya persiapan yang matang untuk memastikan pelaksanaan seleksi CPNS berjalan lancar, transparan, dan sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Dalam rapat ini, dihadiri oleh sejumlah pejabat, dinas terkait dan staf BKPSDM, yang bersama-sama membahas strategi untuk menghadapi tantangan yang mungkin dihadapi dalam proses rekrutmen. Pemerintah Kabupaten Sukoharjo berkomitmen untuk menyelenggarakan proses seleksi yang adil dan profesional, guna mendapatkan sumber daya manusia yang berkualitas untuk mendukung pelayanan publik di Kabupaten Sukoharjo.

Langkah ini diharapkan dapat memberikan kesempatan yang sama bagi seluruh peserta seleksi dari berbagai latar belakang.

Rapat ini menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Sukoharjo dalam meningkatkan kualitas pelayanan melalui pengadaan tenaga aparatur yang kompeten dan berintegritas.

 

#CPNS2024 #Sukoharjo #BKPSDM #RekrutmenCPNS #PersiapanCPNS #SeleksiCPNS #SumberDayaManusia #PemerintahDaerah #MenaraWijaya #SukoharjoTerkini